foto: Instagram/@mariskatracy
BEGINI.ID:
Bahan:
- 1 bungkus tahu kuning (sekitar 560 gr), dihaluskan pakai garpu
- 1 butir telur utuh
- 1 buah wortel dihaluskan pakai chopper
- 2 genggam tauge segar
- 1 lembar daun bawang, diiris
- 2 sdm bumbu kuning
- 1/2 sdt lada putih
- 1/4 sdt garam
Cara membuat:
1. Campur semua bahan, aduk dan uleni sampai kalis.
2. Bentuk bulat atau sesuai selera.
3. Panaskan minyak dengan api kecil lalu goreng sampai kecokelatan. Dibaliknya cukup sekali saja supaya nggak hancur.
4. Angkat dan tiriskan. Sajikan.