BEGINI.ID - Pernahkah kamu berpikir mengapa ada orang yang lebih sulit menyadari kesalahan dirinya sendiri daripada kesalahan orang lain? Seolah-olah dia nggak pernah bercermin dan memperhatikan dirinya sendiri. Orang seperti ini biasanya susah diajak untuk introspeksi diri dan selalu sibuk menyalahkan situasi dan orang lain.
Sifat buruk satu ini tentu saja nggak baik dan bisa menghambat perkembangan diri sendiri. Hal ini karena mereka yang susah introspeksi diri terlalu sibuk mengomentari orang lain daripada memperbaiki kekurangannya.
Lalu, apa sih yang mendasari seseorang tersebut bisa sampai kesulitan untuk menyadari kesalahannya sendiri? Apakah disengaja? Yuk, cari tau jawabannya di sini, Beauties!
1. Selalu Merasa Dirinya Benar
Orang yang selalu merasa benar akan sulit introspeksi diri (Foto: freepik/benzoix) |
Ketika seseorang selalu merasa apa yang ia lakukan dan katakan itu benar, ia akan cenderung sulit menyadari kesalahannya sendiri. Orang seperti ini juga biasanya selalu mementingkan egonya sendiri dan kurang bisa berpikir dari sudut pandang lain.
2. Terbiasa Menyalahkan Orang Lain
Kebiasaan menyalahkan orang lain membuat kita susah menyadari kesalahan sendiri (Foto: freepik/cookie_studio) |
Menyalahkan orang lain memang lebih mudah untuk dilakukan daripada menyadari kesalahan sendiri. Namun jika kebiasaan ini dilakukan terus-menerus, kita akan jadi semakin susah introspeksi diri.
3. Malu untuk Mengakui Kesalahannya
Orang yang susah introspeksi diri bisa jadi karena ia malu mengakui kesalahannya (Foto: freepik/8photo) |
Di dunia ini memang akan selalu kita temukan seseorang yang sulit mengakui kesalahannya. Hal ini biasanya dikarenakan ia malu disalahkan ataupun karena nggak siap menerima konsekuensinya. Akhirnya, ia lebih memilih diam dan pura-pura seperti nggak terjadi apa-apa.
4. Kurangnya Wawasan dan Relasi
Kurangnya wawasan dan relasi membuat seseorang sulit melihat sesuatu dari sudut pandang lain (Foto: freepik/tirachardz) |
Ketika seseorang kurang berwawasan dan berelasi dengan orang luar, ia akan terbiasa melihat segala sesuatu dari sudut pandangnya saja. Alasan ini juga yang mendasari mengapa orang ini selalu merasa dirinya benar dan sulit memahami orang lain.
5. Sulit Menerima Masukan
Susah menerima masukan orang lain membuat seseorang susah introspeksi (Foto: freepik/benzoix) |
Orang yang sulit introspeksi juga biasanya sulit menerima masukan. Ia merasa masukan dari orang lain nggak begitu penting dan akan dianggap seperti angin lewat saja. Orang seperti ini biasanya hanya menyadari kesalahannya jika sudah menerima akibatnya.
Itulah 5 alasan paling umum mengapa ada orang yang sangat sulit menyadari kesalahannya sendiri. Padahal introspeksi itu bagus lho, untuk membantu kita memperbaiki diri. Jadi mulai dari sekarang, yuk, sama-sama kita belajar introspeksi!