BEGINI.ID:
Bahan:
- 3 telur
- 100 ml air
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- 1 keping bihun jagung
- Tusukan sate secukupnya
Cara membuat:
1. Rendam bihun pakai air biasa (bukan air panas) hingga bihun mengembang, kemudian tiriskan di atas tisu agar tidak lembab.
2. Campur telur, air ,garam, kocok rata.
3. Panaskan minyak (agak banyak), tunggu hingga minyak benar-benar panas.
4. Ambil secukupnya bihun, masukkan ke minyak panas sebentar, langsung digulung dengan tusuk sate, padatkan di pinggiran wajan.
5. Tuang telur (agak tinggi, agar telur tidak menggumpal).
6. Kemudian gulung-gulung dengan bihun tadi, padatkan di pinggiran wajan agar tidak menyerap minyak juga. Sajikan.