Sukses Juga Bisa Bikin Takut, Kok Bisa? Ini 5 Penyebab Utamanya!

 Sukses Juga Bisa Bikin Takut, Kok Bisa? Ini 5 Penyebab Utamanya!

BEGINI.ID - Takut gagal mungkin hal yang sudah biasa dan pasti pernah dialami semua orang. Namun, bagaimana dengan takut sukses? Pernahkah kamu merasakannya, Beauties?

Ketika kita beranggapan bahwa semua orang pasti ingin sukses, ternyata ada segelintir orang yang merasa takut saat meraih kesuksesan. Dilansir dari Very Well Mind, rasa takut akan kesuksesan ini melibatkan rasa takut akan pencapaian, seringkali sampai pada titik di mana orang akan menyabotase diri mereka sendiri.

Rasa takut untuk sukses tidak selalu mudah untuk diidentifikasi. Namun, ada beberapa karakteristik yang menunjukkan jika seseorang mengalami hal tersebut. Contohnya seperti gampang menyerah, suka menunda-nunda pekerjaan, dan kurangnya motivasi.

Lantas, apa, sih, yang menyebabkan seseorang bisa sampai takut untuk mencapai kesuksesan? Simak pembahasannya di bawah ini!

Imposter Syndrome

Kurang percaya diriPenyebab seseorang takut sukses/Foto: Freepik


Imposter syndrome adalah suatu kondisi ketika seseorang meragukan kemampuan dirinya sendiri dan merasa tidak pantas atas pencapaian yang diraih. Ketika dipuji, orang yang mengalami sindrom ini akan merasa bahwa kesuksesan tersebut hanyalah keberuntungan semata.

Terkadang, orang yang mencapai kesuksesan ini merasa takut bahwa hal yang dicapainya tersebut tidak layak, atau tidak sebaik orang lain di bidangnya. Mereka juga tidak siap menerima tantangan baru dan tidak mampu memenuhi ekspektasi orang lain.


Trauma Masa Kecil

tahapan emosi trauma / freepik.com / jcompPenyebab seseorang takut sukses / Foto: Freepik/jcomp


Walau mungkin sering tidak disadari, namun pengalaman masa kecil akan terus melekat pada kita seumur hidup. Termasuk pula trauma yang pernah dialami.

Dikutip dari Healthline, apabila kita sering diremehkan karena kesuksesan yang dicapai atau dimarahi karena membanggakan prestasi, hal ini mampu membuat kita kehilangan semangat dan kepercayaan diri. Kita pun lebih memilih untuk menghindari kesuksesan dibanding harus menghadapi hal-hal negatif atau tidak mengenakkan tersebut.



Bingung Mengartikan Perasaan Ketika Meraih Kesuksesan

Penyebab seseorang takut suksesPenyebab seseorang takut sukses/ Foto: Pexels/Mart Production

Perasaan senang dan cemas secara fisiologis hampir sama. Keduanya membuat kita merasakan detak jantung berdebar dengan cepat dan tubuh berkeringat.

Karena hal tersebut, terkadang kita jadi salah mengartikan perasaan yang timbul ketika meraih suatu pencapaian. Apakah perasaan gembira, atau malah justru gugup? Hal inilah yang akhirnya menyebabkan seseorang jadi menghindari situasi yang dapat memicu emosi tersebut.


Takut Menerima Serangan Balik

Potret wanita yang sedang mengobrolPenyebab seseorang takut sukses/ Foto: Freepik/womantalking


Terkadang, kita takut menjadi sukses karena dapat menimbulkan dampak sosial ataupun hubungan. Menurut peneliti yang dilansir dari Very Well Mind, fenomena ini disebut "backlash avoidance" atau menghindar dari serangan balik.

Misalnya, perempuan menghindari mendapatkan promosi di kantor karena ia takut hal tersebut tidak sejalan dengan peran gender secara tradisional. Masih banyak budaya dimana pria dipuji atas keberhasilan mereka, sementara perempuan yang mencapai hal yang sama hanya dipandang sebelah mata.

Sebuah penelitian dari jurnal Frontiers in Psychology menemukan bahwa perempuan cenderung mengaitkan kesuksesan dengan konsekuensi negatif yang lebih besar yang akan diterima. Pada akhirnya, hal inilah yang membuat mereka takut meraih kesuksesan.


Rasa Malu

Penyebab seseorang takut suksesPenyebab seseorang takut sukses/ Foto: Pexels/John Diez


Seseorang yang memiliki sifat pemalu atau kecemasan sosial seringkali menghindari menjadi pusat perhatian. Mereka tidak suka menerima sorotan. Hal ini bisa menjadi salah satu faktor mengapa mereka takut akan kesuksesan.

Lebih baru Lebih lama