Dear Kamu yang Berusia 20an, Nasihat Baik Ini Perlu Banget Kamu Ingat

 Dear Kamu yang Berusia 20an, Nasihat Baik Ini Perlu Banget Kamu Ingat

BEGINI.ID - Memasuki usia 20-an bagi sebagian besar orang merupakan fase menuju kedewasaan dengan melakukan beberapa pencapaian. Alih-alih sekadar bersenang-senang, di usia ini justru kamu bisa memiliki banyak kesempatan untuk mencari pengalaman. 

Bagi kamu yang masih malas-malasan atau justru sudah menyerah dengan keadaan, kamu perlu merenungkan nasihat ini. Terlebih bagi kamu yang berjuang dari nol untuk membangun karir dan meningkatkan self branding. Apa saja sih nasihat tersebut?

Tidak Perlu Terlalu Terpaku Passion

Jangan terpaku pada passion
Jangang terpaku pada passion/ Foto: freepik.com

Setiap manusia pasti memiliki passion dan bahkan memilih bekerja sesuai passion. Namun jika kamu tidak memiliki passion apakah kamu akan berhenti berusaha?

Beauties, bekerja tidak harus sesuai passion, terlebih menurut Psychology Today, passion seseorang bisa berubah-ubah setiap waktu, sehingga kamu berisiko bisa kehilangan arah jika selalu menuruti passion

Tidak perlu membandingkan diri dengan orang lain yang bisa menikmati kerja karena sesuai passion. Jangan hanya terpaku dengan pertanyaan, 'passion gue apa ya?'. Daripada menghabiskan waktu untuk berpikir lebih baik segera lakukan action yang ada di depan mata!

Tidak Pikir Panjang untuk Habiskan Uang

Jangan hanya menghabiskan uang
Jangan hanya menghabiskan uang/ Foto: freepik.com

Banyak yang berpikir bahwa uang adalah satu-satunya sumber kesenangan. Tidak sepenuhnya salah sih, namun apakah kamu akan terus-terusan mengulang pola mencari uang lalu menghabiskannya tanpa sisa?

Meski masih berusia 20an, tidak ada salahnya kamu mulai berpikir tentang masa depan termasuk menyisihkan uang untuk dana darurat dan investasi. Jika masih kesulitan untuk berinvestasi, setidaknya kamu bisa mengelola pengeluaran dengan baik. Jangan sampai besar pasak daripada tiang ya, Beauties.


Nggak Perlu Terburu-buru

Jangan terburu-buru
Jangan terburu-buru/ Foto: freepik.com

Mengumpulkan uang dan membangun karir di usia 20an memang butuh kesabaran ekstra. Jangan terlalu terlena dengan pencapaian orang lain yang sudah menjadi miliarder di usia 25 tahun.

Terkadang kamu perlu realistis ya, Beauties. Tidak ada usaha yang instan untuk menjadi kaya raya. Jika kamu terlalu terburu-buru dan terlalu terobsesi tanpa berpikir jernih, bisa-bisa kamu memilih jalan pintas yang justru bisa membahayakan karirmu.

Manfaatkan Aneka Peluang

Perbanyak peluang
Perbanyak peluang/ Foto: freepik.com

Memiliki lebih dari satu pekerjaan bukan hal yang baru lagi bagi kamu generasi milenial. Ada banyak peluang yang bisa dimanfaatkan untuk menambah pundi-pundi uang, termasuk bekerja secara freelance, atau melakoni hobi yang dibayar seperti menulis atau fotografi.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa berinvestasi pada ilmu agar bisa mengembangkan passion ke arah lain yang tentunya menghasilkan uang. Kamu bisa mengikuti seminar atau pelatihan yang bisa menambah skill yang banyak diselenggarakan oleh banyak lembaga.

Pilih-pilih Teman Itu Penting, Lho

Hindari teman toxic
Hindari teman toxic/ Foto: freepik.com

Menjalin hubungan pertemanan dengan orang yang toxic akan merugikan dirimu sendiri. Selain merepotkan, teman toxic juga bisa sewaktu-waktu menghancurkan pencapaianmu.

Lalu bagaimana kamu bisa tahu ciri-ciri teman yang toxic?


Jika temanmu adalah orang yang sesuai dengan ciri-ciri yang seperti disebutkan oleh Healthline, yakni lebih suka memprioritaskan diri, sering memanfaatkanmu di setiap kesempatan, tidak suka akan kesuksesanmu, dan sering membicarakan hal buruk di belakangmu, maka bisa dipastikan dia adalah teman toxic. Jadi segera jauh-jauh ya, Beauties.

Lebih baru Lebih lama