Begini Cara Gampang Membuat Nasi goreng terasi jagung

 resep nasgor terasi  berbagai sumber

BEGINI.ID:

Bahan:
- 2 piring nasi putih dingin, masukkan ke dalam kulkas 30 menit
- Ayam fillet secukupnya, potong dadu
- 5 buah bakso sapi, iris tipis
- 1 buah wortel, potong dadu
- 2 sdm jagung manis serut
- 2 sdm kacang polong
- 1 batang daun bawang, iris 1 cm
- 8 siung bawang merah, iris tipis
- 4 siung bawang putih, cincang kasar
- 3 buah cabai rawit merah, iris bulat
- 2 buah cabai merah keriting, iris bulat
- 2 bungkus terasi ukuran kecil, hancurkan
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdt kecap ikan, secukupnya
- 1/2 sdm kecap asin, secukupnya
- 1/2 sdt merica bubuk, secukupnya
- 1 sdt kaldu jamur bubuk, secukupnya
- 3 sdm margarin

Pelengkap:
- Telur ceplok
- Bawang merah goreng

Cara membuat:
1. Panaskan margarin. Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan cabai rawit, cabai merah, terasi, bakso dan ayam, masak hingga ayam berubah warna.
2. Masukkan nasi putih, sayuran dan bumbu-bumbu, aduk dan koreksi rasa.
3. Masak dengan api besar agar bumbu meresap hingga nasi kering, terakhir masukkan daun bawang.
4. Sajikan dengan pelengkap.

Lebih baru Lebih lama