BEGINI.ID:
Bahan:
- 300 gr cumi ukuran besar, potong melingkar bentuk cincin
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 2 cm jahe, haluskan
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 butir telur
- Garam secukupnya
- Kaldu jamur bubuk secukupnya
Pelapis:
- 5 sdm tepung terigu
- 1 sdm tepung maizena
Cara membuat:
1. Bumbui cumi dengan bawang putih, jahe, merica bubuk, dan garam. Remas-remas sebentar, diamkan minimal 1 jam.
2. Kocok telur, celupkan cumi ke dalam telur kocok, lalu gulingkan ke dalam campuran tepung pelapis sampai berbalut rata. Cubit-cubit tepung agar cantik tampilan cuminya.
3. Panaskan minyak dalam wajan. Goreng cumi sampai matang, sajikan.