5 Pelajaran Penting Biar Melek Finansial dari Buku Rich Dad Poor Dad

 5 Pelajaran Penting Biar Melek Finansial dari Buku Rich Dad Poor Dad

BEGINI.ID - Kebanyakan orang tentu ingin bisa hidup nyaman, sekaligus kaya raya! Permasalahannya, nggak sedikit yang stuck, bingung mau mulai dari mana. Untuk kamu yang ingin lepas dari kelompok kelas menengah yang terjebak sama utang, kamu bisa memulai membaca buku Rich Dad Poor Dad karya Robert Kiyosaki.

Kamu akan diberikan masukan menarik yang mungkin tak pernah kamu dengar sebelumnya dari sekolah maupun orang tuamu. Nah, langsung aja yuk bahas 5 pelajaran penting yang bisa kamu dapat dari buku ini:

1. Pentingnya Melek Keuangan

Cara menciptakan keuangan yang sehat di usia muda/unsplash/Michael LongmirePentingnya untuk melek keuangan. /Foto: unsplash/Michael Longmire

Tentu kamu pernah dengar cerita orang kaya yang hidupnya berakhir tragis. Ini biasanya disebabkan karena nggak punya financial literacy yang baik, Beauties.

Kalau kita melek keuangan, maka kita bisa mengembangkan uang yang sudah dimiliki supaya bisa lebih banyak lagi. Malah uang tersebut yang bekerja buat kita. Itulah kenapa pentingnya memahami apa itu aset dan kenapa perlu memiliki banyak aset.


2. The Cashflow Quadrant

Terdapat empat quadrant yang terdiri dari: Employee, Business Owner, Self Employed, dan Investor. Nah, kamu bisa mengecek nih, saat ini kamu lagi ada di kuadran yang mana?

Sementara itu, kalau kamu ingin bisa mencapai titik di mana kamu mencapai kebebasan finansial, maka kamu perlu berada di kuadran investor.


Cara menciptakan keuangan yang sehat di usia muda/freepik/drobotdeanCara menciptakan keuangan yang sehat di usia muda/freepik/drobotdean

3. Pelajari Lebih Dalam tentang Pajak dan Korporasi

Tahukah kamu, orang kaya rupanya membayar pajak lebih kecil dibanding kelas menengah? Inilah yang membuat orang kaya semakin kaya.

Kalau kamu bekerja untuk suatu perusahaan, maka komponen pertama yang dipotong dari gaji adalah pajak. Sementara orang kaya, pajak baru dipotong setelah dikurangi pengeluaran perusahaan.

4. Orang Kaya Ciptakan Uang

Bagaimana cara kamu mendapatkan uang yang banyak? apakah bekerja dari pagi sampai larut malam? Mungkin kamu sering bertanya-tanya kenapa banyak orang kaya yang tampak santai hidupnya?

Rupanya itu karena kebiasaan bernama investassi yang memang bisa mengganndakan uangnya lebih banyak lagi, Beauties.

Saat ini tak mengapa kalau kamu masih jadi karyawan dan mendapat gaji tiap bulannya. Namun kamu bisa mengalokasikan untuk investasi secara rutin, agar asetmu terus berkembang.

5. Bangun Bisnismu Sendiri

Bisnis yang dimaksud adalah uang atau asetmu. Kamu perlu memikirkan bagaimana menggandakan dari aset yang sudah kamu miliki tersebut.

Kamu bisa memulai yang kamu suka dan rela hati mempelajarinya. Misalnya kamu antusias dengan produk reksadana maupun saham. Robert Kiyosaki diketahui senang 'mengoleksi' real estate dan saham perusahaan startup.

Lebih baru Lebih lama