BEGINI.ID - Mengonsumsi buah selama kehamilan memang penting. Namun, calon ibu perlu memahami bahwa apa yang dimakan dapat memengaruhi kondisi dirinya dan bayi dalam kandungan.
Sering disebutkan bahwa konsumsi buah-buahan tertentu berisiko membahayakan kehamilan. Benarkah?
Ada 5 jenis buah yang konon dilarang dimakan calon ibu dan jadi pantangan selama kehamilan. Apa saja? Simak artikel berikut.
1. Nanas
Buah yang dilarang untuk ibu hamil/ Foto: Freepik.com |
Nanas menjadi buah yang dihindari karena bisa sebabkan keguguran, benarkah?
Buah nanas mengandung enzim bernama bromelain. Untuk satu porsi buah nanas, dosis bromelain ini tidak akan menyebabkan gangguan pada kehamilan, Beauties. Namun enzim ini bisa memberikan efek buruk pada kehamilan jika kamu mengonsumsi lebih dari satu porsi buah nanas.
Dilansir dari Healthline, enzim bromelain pada buah nanas dapat memecah protein dalam tubuh. Selain itu, enzim ini juga bisa menyebabkan pendarahan abnormal. Maka dari itu, selama kehamilan jangan mengonsumsi buah nanas secara berlebihan ya!
2. Anggur
Buah yang dilarang untuk ibu hamil/ Foto: Freepik.com |
Anggur juga disebut-sebut tidak aman bagi ibu hamil. Nyatanya anggur termasuk salah satu buah yang paling bergizi karena tinggi akan zat antioksidan, zat besi, asam folat, vitamin C, vitamin K, dan nutrisi baik lainnya.
Sebenarnya, anggur bukanlah buah yang dilarang untuk ibu hamil, dengan catatan tidak dikonsumsi secara berlebihan. Dilansir dari MomJunction, mengonsumsi anggur secara berlebihan selama kehamilan berisiko memicu terjadinya keracunan. Racun tersebut terdapat pada senyawa resveratrol yang berada di bagian kulit anggur.
Selain itu, untuk calon ibu yang menderita penyakit diabetes, gangguan pencernaan, dan obesitas, dianjurkan untuk membatasi hingga menghindari konsumsi anggur selama kehamilan. Karena rasa anggur yang manis bisa meningkatkan kadar gula darah, Beauties.