Begini Cara Membuat Puding busa cake

 Resep kreasi puding busa  berbagai sumber

BEGINI.ID:

Bahan:
- 4 telur
- 100 gr gula pasir
- 1 sdt SP
- 90 gr margarin, lelehkan dan dinginkan

Bahan yang diayak:
- 90 gr tepung terigu
- 10 gr tepung maizena
- 10 gr cokelat bubuk
- 1/4 sdt BP

Bahan puding busa:
- 1 bungkus agar-agar plain
- 209 gr gula pasir
- 1/2 sdt esense stroberi
- 300 ml air
- 1 sachet susu kental manis
- 60 ml putih telur

Cara membuat:
1. Siapkan mangkuk masukkan telur gula dan emulsifer, mixer sampai kental berjejak dari speed rendah ke speed tinggi.
2. Turunkan mixer ke yang paling rendah, masukkan bahan tepung sedikit demi sedikit sampai habis dan tercampur rata.
3. Matikan mixer, masukkan margarin cair, aduk balik.
4. Tambahkan pasta cokelat, aduk rata, masukkan ke loyang yang sudah dialasi kertas roti dan dioles margarin, taburi juga dengan tepung. Panggang dengan suhu 170 derajat celcius sampai matang.

Cara membuat puding busa:
1. Dalam mangkuk, mixer putih telur sampai kaku, sisihkan.
2. Siapkan panci, masukkan agar-agar, gula pasir, dan air, aduk rata.
3. Nyalakan api, tambahkan susu kental manis, aduk rata, tambahkan pasta stroberi, masak sampai mendidih sambil terus diaduk biar tidak meluber.
4. Segera masukkan adonan agar-agar yang sudah mendidih tadi ke dalam kocokan telur sambil dimixer sampai rata.
5. Tuang adonan puding di atas cake, ratakan.
6. Tunggu sampai hangat, masukkan ke dalam kulkas, tunggu sampai mengeras.
7. Keluarkan dari kulkas, siap dipotong.

Lebih baru Lebih lama