Begini Cara Membuat Korean donut

 resep donat korea  berbagai sumber

BEGINI.ID:

Bahan:
- 350 gr tepung terigu protein tinggi
- 50 gr gula halus
- 150 ml susu cair dingin
- 5 gr ragi instan
- 1 butir telur dingin
- 50 gr margarin
- 3 gr garam

Bahan cream:
- 200 gr whipcream cair
- 2 gr garam
- 70 gr selai blueberry

Cara membuat:
1. Dalam wadah masukkan tepung, gula, susu cair, ragi dan telur, mixer hingga setengah kalis.
2. Tambahkan margarin dan garam, mixer kembali hingga kalis elastis.
3. Bulatkan adonan, istirahatkan kurang lebih 30 menit. Kempiskan adonan, gilas dengan rolling pin, potong menggunakan ring cutter.
4. Diamkan adonan selama 1 jam, dengan ditutup plastik atau kain bersih.
5. Kemudian goreng dalam minyak panas hingga matang kuning kecokelatan, cukup 1x balik.
6. Setelah dingin, belah donat dan olesi dengan whipcream.
7. Cream: mixer whipcream cair dan garam menggunakan speed tinggi hingga kental dan kaku.
8. Tambahkan selai blueberry, aduk menggunakan spatula. Oles pada donat.

Lebih baru Lebih lama