BEGINI.ID:
Bahan:
- 500 gram tepung protein tinggi
- 25 gram susu bubuk
- 100 gram gula pasir
- 11 gram fermipan (ragi instant)
- 4 kuning telur
- 100 gram butter
- 3 gram bread improver (opsional)
- 1 sdt garam
- 120 ml susu cair dingin
- 100 ml air es
Bahan secukupnya:
- Pisang raja di pan fry dengan sedikit margarin
- Meses dan keju kraft, di potong-potong
Bahan olesan:
- 1 butir kuning telur + 1 sdm susu cair
Cara membuat:
- Campur bahan kering terigu, susu bubuk, gula pasir, dan fermipan dalam mangkuk mixer, aduk rata lalu tuangi susu cair, air es, dan telur secara bertahap. Mixer sampai setengah kalis.
- Masukkan butter, garam dan mixer lagi sampai kalis elastis. Istirahatkan adonan 10 15 menit.
- Potong dan timbang adonan sesuai selera lalu gilas tipis adonan dan isi dengan pisang, keju dan meses. Kemudian gulung.
- Tata di loyang yag sudah dioles tipis margarin. Dan diamkan selama 45 menit 1 jam (hingga mengembang 2x lipat) olesi dengan bahan olesan lalu tabur sedikit wijen.
- Panggang sampai matang dengan suhu 180c.
- Sajikan.