Begini Cara Membuat New York cheesecake ekonomis

 

20 Resep cheesecake ala kafe  berbagai sumber

BEGINI.ID:

Bahan:
- Loyang bongkar pasang ukuran 15 cm

Bahan crust base:
- 12 keping biskuit marie
- 45 gr margarin cair

Bahan cheesecake:
- 170 gr keju spread/keju oles/creamcheese
- 50 gr gula
- 80 gr greek yogurt/yogurt plain
- 100 ml whipped cream cair
- 1 butir telur
- 1 sdm maizena
- 1 sdt pasta vanilla
- 1 sdm lemon juice

Bahan selai strawberry:
- 120 gr strawberry, blender halus
- 2 sdm gula atau sesuai selera
- 1 sdm lemon juice atau sesuai selera
Cara membuat selai: campur semua bahan, masak hingga mengental (sesuai selera)

Cara membuat:
1. Blender biskuit marie, masukkan margarin cair, aduk rata. Tuang ke loyang, ratakan atau tekan-tekan hingga padat, sisihkan dikulkas.
2. Mixer keju spread dan gula hingga lembut, masukkan yogurt dan whipped cream, mixer hingga tercampur rata.
3. Masukkan telur, mixer hingga tercampur rata.
4. Masukkan maezena, aduk rata menggunakan spatula, masukkan pasta vanilla dan jeruk nipis, aduk rata.
5. Tuang di atas lapisan biskuit.
6. Panggang api atas bawah 180 derajat celcius selama 30 menit, 150 celcius 45 menit. Lanjut api atas aja 200 celcius hingga permukaannya kecokelatan.
7. Setelah tidak panas, simpan di kulkas minimal 4 jam atau semalaman.
8. Potong sesuai selera, sajikan dengan topping selai strawberry.

Lebih baru Lebih lama