Begini Cara Membuat Mango cheesecake (no bake)

 20 Resep cheesecake ala kafe  berbagai sumber

BEGINI.ID:

Bahan crust:
- 90 gr graham cracker/biskuit
- 30 gr butter, lelehkan

Bahan cheesecake:
- 250 gr creamcheese, suhu ruang
- 30 gr gula pasir
- 30 ml susu cair
- 5 gr gelatin
- Lemon zest (parutan kulit lemon)
- 1/2 buah perasan lemon
- Vanilla extract
- 200 ml whipped cream
- 20 gr icing sugar (gula halus/bubuk)
- 60 gr mango puree (mangga di blender)

Bahan mango jelly:
- 30 ml air
- 2 gr gelatin
- 10 gr icing sugar
- 40 gr mango puree

Cara membuat:
1. Hancurkan biskuit bisa dengan blender/tumbuk. Setelah hancur, masukkan butter leleh. Tuang ke dalam loyang ukuran 16 cm. Diratakan, lalu masukkan ke kulkas.
2. Buat cheesecake: campurkan gelatin dan susu. Diamkan selama 5 menit. Sementara menunggu, campurkan creamcheese dan gula pasir. Aduk rata pakai spatula. Kembali ke gelatin. Masukkan microwave 5 menit. Tuang gelatin panas ke adonan creamcheese. Aduk rata. Masukkan lemon zest, perasan lemon, dan vanilla. Aduk rata. Sisihkan.
3. Mixer whipped cream dan gula halus sampai kaku atau berbentuk soft peaks. Sisihkan kira-kira 100-150 gram whip cream untuk topping. Masukkan whip cream ke adonan creamcheese sedikit demi sedikit sambil diaduk balik pakai spatula. Terakhir, masukkan mango puree. Aduk rata. Keluarkan loyang dari kulkas, tuang ke atasnya. Masukkan kembali ke kulkas. Tunggu sampai set selama 1 jam. Keluarkan dari kulkas, tuang sisa whipped cream. Masukkan freezer dan diamkan sekitar 30 menit.
3. Buat mango jelly: campurkan air dan gelatin. Diamkan 5 menit. Setelah 5 menit, microwave 5 menit. Setelah itu, masukkan gula dan mango puree. Aduk rata. Keluarkan loyang dari freezer, tuang mango jelly. Masukkan kembali ke kulkas, diamkan sampai set kurang lebih 2 jam. Sajikan.

Lebih baru Lebih lama