BEGINI.ID - Bahan:
- 1/2 kg daging sapi, potong sesuai selera
- 2 bungkus santan kental instan
- Garam
- Gula
Bumbu halus
- 4 cabai merah, buang biji
- 10 bawang merah
- 6 bawang putih
- 1 ruas jari kunyit
- 1 ruas jari jahe
- 1/2 ruas jari lengkuas
- 4 butir kemiri (disangrai)
- 1/2 sdt ketumbar (disangrai)
Bahan pelengkap:
- 2 batang serai, geprek
- 4 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 2 buah pekak atau bunga lawang
Cara membuat:
1. Ulek semua bumbu halus dan persiapkan bumbu pelengkap.
2. Presto dulu daging sapi supaya cepat empuk selama 30 menit lalu sisihkan airnya, jangan dibuang.
3. Siapkan wajan yang berisi minyak panas, tumis bumbu halus hingga wangi dan tidak langu. Masukkan bahan pelengkap, aduk-aduk hingga berwarna kecokelatan. Lalu, tambahkan air kaldu dari proses presto daging sebelumnya.
4. Masukkan gula dan garam serta daging sapi. aduk-aduk dan tes rasa. jika rasa sudah sesuai, masukkan santan dan aduk terus agar santan tidak pecah atau menggumpal.
5. Sajikan dengan perasan jeruk nipis, taburan bawang goreng dan sambal sebagai pelengkap.