Intip Mewahnya Gedung Baru SM Entertainment

 Intip Mewahnya Gedung Baru SM Entertainment

BEGINI.ID - Salah satu agensi besar yang menaungi sejumlah artis ternama asal Korea Selatan, SM Entertainment memiliki gedung baru di kompleks Acro Seoul Forest, Seongsu-dong. Perusahaan yang berdiri sejak tahun 1995 ini akan segera memindahkan kantor pusatnya ke sana.

SM Entertainment telah menunjukkan interior gedung barunya. Dikutip dari Allkpop, desain interior dari gedung baru tersebut memiliki konsep yang hampir mirip dengan Artium COEX SMTOWN.

Ingin tahu bagaimana gedung baru SM Entertainment? Yuk, simak di bawah ini!

Tampak Luar

Tampak Luar/allkpop.com
Tampak Luar/allkpop.com

Dari luar gedung tersebut terlihat menjulang tinggi dengan bagian atasnya terdapat logo SM Entertainment. Gedung baru dari SM Entertainment ini diperkirakan terdiri dari puluhan lantai. Bentuk bangunannya terkesan ramping dengan desain yang modern.

Kantor SM Culture & Contents

Bagian Depan Kantor SM Culture & Contents/allkpop.com
Bagian Depan Kantor SM Culture & Contents/allkpop.com

Bagian-bagian dari gedung SM Entertainment yang merupakan kantor dari anak-anak perusahaannya ditandai dengan logonya masing-masing. Seperti halnya terlihat pada kantor SM Culture & Contents, pada tembok bagian depannya terpampang nyata logo dari anak perusahaan SM Entertainment ini. Kantor dari perusahaan di bidang periklanan, produksi, perjalanan dan bakat ini nampak terbuka tanpa adanya pintu sehingga dapat terlihat jelas bagian dalamnya.


Bagian Dalam Kantor SM Culture & Contents/allkpop.com
Bagian Dalam Kantor SM Culture & Contents/allkpop.com

Ruang kerja di kantor SM Culture & Contents memiliki konsep yang mirip dengan coffee shop. Konsep ini sesuai dengan bidang industri kreatif yang digeluti perusahaan SM Culture & Contents. Di dalamnya terdapat sofa dan kursi yang ditata sedemikian rupa sehingga orang-orang akan merasa nyaman saat berada di sana.

Taman dalam Ruangan

Taman dalam Ruangan/allkpop.com
Taman dalam Ruangan/allkpop.com

Karyawan SM Entertainment dapat melepas penat saat jam istirahat maupun seusai bekerja di taman yang terdapat dalam gedung tersebut. Taman ini dihiasi dengan beraneka jenis tanaman yang tak sedikit diantaranya menghasilkan bunga-bunga yang indah. Bagian sampingnya dipasang kaca yang membuat taman akan mendapat cahaya matahari dari luar sehingga ketika berada di sana akan merasa seperti di alam terbuka.

Rooftop

Rooftop/allkpop.com
Rooftop/allkpop.com

Bagian atas gedung terdapat rooftop yang terbuka. Untuk menuju rooftop dapat diakses menggunakan tangga yang berada di lantai paling atas. Tangga itu sendiri memiliki desain yang mewah dengan disertai kaca pada bagian pegangannya.

Lebih baru Lebih lama