BEGINI.ID:
Bahan:
- Krecek
- 1/2 papan tempe potong dadu, goreng sebentar sisihkan
- Kapri secukupnya
- Santan secukupnya
- 5 lembar daun jeruk
- 5 lembar daun salam, buang tulang daunnya
- 2 ruas lengkuas, memarkan
- 5 buah cabai rawit merah biarkan utuh
- Gula, garam dan merica secukupnya
Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 4 butir kemiri sangrai
- 2 buah cabe merah besar
- Ebi secukupnya
Cara membuat:
1. Tumis bumbu halus hingga benar-benar matang dan harum, masukkan lengkuas, daun salam dan daun jeruk hingga layu.
2. Masukkan santan dan tambahkan tempe yang sudah digoreng, kapri, krecek, dan cabai rawit.
3. Tambahkan gula, garam dan merica, masak hingga semua bahan matang.
4. Koreksi rasa
5. Hidangkan.