Begini Cara Membuat Nasi Hainan Ayam Panggang

 Resep nasi hainan © 2020 brilio.net

BEGINI.ID:

Bahan :
- 1 ekor ayam broiler utuh ( lumuri garam & cuka, diamkan15 menit, bilas sampai bersih )
- 1 buah bombay, belah 6
- 6 bawang putih, geprek
- 1 batang daun bawang
- 3 ruas jahe, geprek
- 1/2 batang wortel, belah 2
- 3 lebar daun pandan
- garam, minyak wijen, gula
- 4 bawang puting, cincang
- 3 ruas jahe parut
- garam, minyak wijen
- 2 lembar daun pandan
- 2 1/2 cangkir beras
- 3 cangkir air kaldu

Cara membuat:
1. Masukkan 3 bombay, 3 bawang puting, daun bawang, dan 1 ruas jahe kedalam perut ayam.
2. Didihkan air, masukkan sisa bumbu ke dalam air. Masukkan ayam, kecilkan api, tutup. Masak selama 40 menit.
3. Matikan api, diamkan ayam selama 15 menit.
4. Angkat ayam dengan hati-hati.
5. Saring bumbu dari kuah, simpan kaldu.
6. Cuci bersih beras, masukkan kedalam jar rice cooker.
7. Tumis bawang putih, jahe, dan daun pandan hingga harum. Masukkan minyak wijen & garam.
8. Masukkan kaldu, biarkan mendidih. Tuang kedalam beras, aduk rata.
9. Masak nasi seperti biasa. Setelah matang, langsung aduk rata dan koreksi rasa. Tutup 20 menit.
10. Untuk ayam panggang, olesi ayam rebus dengan bumbu hingga rata, panggang suhu 200° C / 15 menit
11. Saus hainan: tumis 1 sdm mentega, 2 bawang putih cincang, 1 ruas jahe iris korek api, hingga harum. Masukkan 3 sdm kecap asin, 2 sdm minyak wijen, tambahkan sedikit air kaldu dan kentalkan dengan maizena.
12. Hidangkan dalam satu piring.

Lebih baru Lebih lama