Kebiasaan yang Dapat Membuat Metabolisme Kacau

 Kebiasaan yang Dapat Membuat Metabolisme Kacau

BEGINI.ID - Metabolisme adalah salah satu bagian sistem tubuh yang dibutuhkan oleh semua organ tubuh agar dapat berjalan dengan baik. Metabolisme berperan penting dalam mengubah makanan menjadi energi. Tidak hanya bergantung pada pola makan, tetapi sistem metabolisme juga bergantung pada aktivitas fisik dan aktivitas sehari-hari. Namun, bagaimana jika sistem metabolisme tubuh terganggu? 

Jika sistem metabolisme terganggu, maka bisa akan menyebabkan berat badan meningkat, kesehatan menurun, dan lainnya. Nah, kira-kira kebiasaan apa saja yang dapat membuat metabolisme kacau yang harus dihindari? Check this out!

Kurang tidur

Sumber : freepik
Sumber : freepik

Kurang tidur menjadi salah satu kebiasaan yang dapat membuat metabolisme kacau. Hal itu harus dihindari karena akan memperlambat metabolisme dan membuat berat badan naik. Selain itu, metabolisme karbohidrat juga akan terganggu dan menyebabkan kadar gula dalam tubuh juga akan meningkat. Ada baiknya untuk tidur selama 7 hingga 9 jam per hari.

Pola makan tidak benar

Sumber : freepik
Sumber : freepik

Pola makan yang tidak benar dapat membuat kacau metabolisme. Kebiasaan tidak sarapan, diet, makan tidak teratur adalah kebiasaan buruk yang sebaiknya dihindari. Oleh karena itu, sebaiknya kalian makan tiga kali sehari dan tentunya porsi makan juga tidak boleh terlalu sedikit. 


Kurang minum air

Sumber : freepik
Sumber : freepik

Kebiasaan buruk ketiga adalah kurang minum air. Hal ini akan membuat metabolisme menjadi lambat. Sebaiknya kalian minum air kurang lebih 8 gelas sehari, sehingga dapat membantu tubuh untuk membakar energi.

Lupa mencuci tangan

Sumber : freepik
Sumber : freepik

Yap, kebiasaan ini adalah kebiasaan yang sering banget dihiraukan. Namun, di masa pandemi mencuci tangan adalah hal yang wajib dilakukan, bahkan harus menjadi kebiasaan. Apabila kalian lupa mencuci tangan, maka virus yang ada di tangan kalian dapat membuat sistem metabolisme menurun dan mengacaukan kekebalan tubuh lain. Dan yang paling penting usahakan setiap sebelum makan harus mencuci tangan terlebih dahulu.

Terlalu sering mengonsumsi makanan cepat saji

Sumber : freepik
Sumber : freepik

Saat ini, banyak restaurant atau tempat makan yang menjual makanan cepat saji maupun makanan olahan. Selain itu, ternyata makanan olahan juga banyak dikonsumsi karena dibuatnya tidak memerlukan banyak waktu dan tentunya kebiasaan mengonsumsi makanan olahan dan cepat saji dapat mengganggu sistem metabolisme dan meningkatkan radikal bebas yang dapat menyebabkan penuaan.

Sebaiknya, jangan terlalu sering mengonsumsi makanan tersebut ya!

Kurang aktivitas fisik

Sumber : freepik
Sumber : freepik

Di saat pandemi seperti sekarang, banyak aktivitas yang dilakukan dari rumah dan bahkan mengharuskan kita selalu stand by di depan laptop. Bahkan hal tersebut menjadi salah satu kebiasaan yang tidak bisa dihindari karena hanya duduk seharian di depan laptop. Jika kalian membiarkan kebiasaan ini, maka kandungan gula darah akan meningkat dan perut kalian dapat menjadi buncit.

Setidaknya lakukan aktivitas fisik seperti jalan kaki selama 15 menit atau bahkan olahraga ringan. 

Lebih baru Lebih lama