BEGINI.ID - Keterbatasan ruangan sering menjadi kendala bagi para pemilik rumah untuk menciptakan suasa rumah yang nyaman. Namun, kalian tidak perlu khawatir, karena kalian tetap bisa memaksimalkan ruangan yang sempit dengan menggabungkan dua fungsi ke dalam satu ruang. Salah satunya adalah dengan menggabungkan dapur dan ruang makan.
Kedua ruang ini dapat disatukan karena memiliki fungsi yang saling berkaitan, sehingga menggabungkan keduanya dapat menjadi solusi dari terbatasnya lahan rumah. Namun, jangan lupa untuk memperhatikan tata letak dan furniturnya agar rumah tetap terlihat nyaman. Bagi kalian yang sedang mencari inspirasi, berikut tips dari beautynesia desain dapur dan ruang makan multifungsi untuk lahan minim
Dapur dan Ruang Makan Vibrant
sumber : pinterest.com/furniture.selbermachendeko.com |
Karena terbatasnya lahan, maka ada baiknya kalian tidak memisahkan dapur dan ruang makan. Pemilihan warna cerah jelas dapat membuat ruangan lebih luas apalagi dengan adanya cahaya matahari yang masuk.
Dapur dan Ruang Makan Unik
sumber : pinterest.com/SophieAllegra |
Gabungan dua ruangan ini terlihat cukup unik, bukan? Dengan desain dapur minimalis dengan aksen warna putih dan ruang makan dengan aksen kayu. Kedua kombinasi ini sangat berbeda, namun jika disatukan juga sangat menarik. Dengan adanya jendela di dekat ruang makan membuat ruang makan lebih terang dan luas.
Dapur dan Ruang Makan dengan Meja Tambahan
sumber : pinterest.com/missmoss |
Inspirasi yang satu ini bisa banget kalian contoh karena kalian dapat menambahkan meja terpisah dengan dapur kalian namun tetap berada di ruangan yang sama. Aksen berwarna hitam dan kayu pun tidak pernah salah karena keduanya sangat cocok dan terlihat minimalis.
Dapur dan Ruang Makan dengan Nuansa Putih
sumber : pinterest.com/ikeauk |
Desain dapur dan ruang makan dengan nuansa putih atau cerah dapat membuat ruang makan menjadi lebih luas. Selain itu, tambahan aksen kayu juga dapat mempercantik desain ruang makan dan dapur kalian, lho. Adanya jendela di dekat dapur juga dapat membuat sinar cahaya matahari masuk ke dalam sehingga membuat ruangan menjadi lebih lapang dan fresh.
Dapur dan Ruang Makan dengan Desain Minibar
sumber : pinterest.com/ClemAroundTheCorner |
Desain minibar dari gabungan dapur dan ruang makan ini cocok banget dijadikan inspirasi bagi rumah mungil kalian. Desain minibar untuk ruang makan memberikan kesan luas bagi rumah dan tentunya desainnya juga terlihat sangat simple.
Itu tadi beberapa inspirasi bagi kalian yang memiliki rumah dengan lahan minim, namun tetap ingin memaksimalkan ruang dengan baik. Desain mana nih yang bikin kamu tertarik?