Bikin Cepat Rusak, Hindari 5 Kesalahan Merawat Brush Makeup

 Bikin Cepat Rusak, Hindari 5 Kesalahan Merawat Brush Makeup

BEGINI.ID - Brush make up merupakan salah satu alat yang penting bagi kaum wanita. Karena digunakan untuk wajah, kamu pun perlu memperhatikan kebersihan dari brush make up-mu. Tapi sayangnya, banyak wanita yang masih melakukan kesalahan dalam merawat brush make up-nya. Sehingga, brush tersebut pun jadi cepat rusak dan rontok. Nah agar brush-mu lebih awet, hindari melakukan 5 kesalahan ini ya, Beautynesian!

Tidak Rutin Membersihkan Brush

Salah satu penyebab munculnya jerawat adalah karena peralatan make up-mu kurang terjaga kebersihannya.
Brush Make Up/freepik.com

Salah satu penyebab munculnya jerawat adalah karena peralatan make up-mu kurang terjaga kebersihannya. Sebab, bakteri dari wajah bisa menempel di alat-alat tersebut. Nah, agar terhindar dari masalah kulit, kamu perlu rutin membersihkan brush make up-mu. Jadi, luangkanlah waktu seminggu sekali untuk membersihkan peralatan make up-mu.

Hanya Fokus Membersihkan Bulu Kuas

Kebanyakan wanita berpikir bahwa bulu brush adalah bagian yang kotor. Padahal, membersihkan gagang brush juga penting. Sebab, selalu ada kemungkinan bakteri bersarang dari tangan ketika kamu menyentuh gagang brush tersebut. Nah, bakteri tersebut bisa saja berpindah ke area bulu brush. Jadi, bersihkanlah dari bagian bulu hingga gagangnya.

Hanya Menggunakan Air

Membersihkan brush enggak cukup hanya dengan air saja lho, Beautynesian. Oleh sebab itu, kamu perlu menggunakan cleanser atau sabun.
Brush Make Up/freepik.com

Membersihkan brush enggak cukup hanya dengan air saja lho, Beautynesian. Oleh sebab itu, kamu perlu menggunakan cleanser atau sabun. Tapi, pastikan sabun yang kamu gunakan enggak mengandung bahan pewangi. Sebab, kandungan tersebut dapat menyebabkan iritasi kulit. Apalagi jika kamu memiliki jenis kulit yang sensitif.

Menekan Terlalu Kencang

Kebiasaan yang satu ini juga cukup banyak dilakukan. Sebab kebanyakan orang menganggap hal ini dapat membuat brush jadi lebih bersih. Padahal menekan bulu brush terlalu keras bisa membuatnya cepat rusak. Walaupun enggak ditekan secara berlebihan, kotorn atau gumpalan makeup juga perlahan-lahan akan lepas dan terbilas. Jadi, cukup bersihkan perlahan saja ya.

Mengeringkan dengan Cara yang Salah

Cara yang tepat adalah dengan membiarkan brush dalam posisi tidur dengan alas handuk bersih atau tisu.
Brush Make Up/freepik.com

Posisi mengeringkan brush yang salah juga bisa membuatnya jadi cepat rusak lho! Jadi, kalau kamu kerap mengeringkan brush dengan posisi berdiri serta bulu kuas berada di atas, ini adalah cara yang salah. Cara yang tepat adalah dengan membiarkan brush dalam posisi tidur dengan alas handuk bersih atau tisu. Selain itu, kamu juga bisa mengeringkannya dengan cara digantung dengan posisi brush terbalik atau bulu berada di bawah.

Lebih baru Lebih lama