Bahan A:
- 300 ml air
- 100 ml susu cair
- 1 sdt pasta vanila
Bahan B:
- 275 gr tepung terigu protein sedang
- 12 gr tepung tapioka
- 12 gr tepung ketan
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 sdt garam
Bahan C:
- 2 butir telur
- 40 gr gula pasir
- 25 gr mentega (lelehkan)
Tambahan:
- 1 1/2 sdt soda kue
- 3 sdt air
- 3 sdt gula
- Butter secukupnya untuk olesan
- Kuning telur untuk olesan
Cara membuat:
1. Campurkan semua bahan A, sambil di-mixer kecepatan rendah masukkan bahan B. Mixer kecepatan rendah hingga tercampur rata.
2. Masukkan gula, mixer hingga larut, masukkan telur satu per satu mixer hingga rata.
3. Aduk menggunakan wisk sekitar 3 menit. Lalu masukkan mentega cair yang sudah dingin campur hingga rata.
4. Panaskan teflon. Bagi adonan menjadi 3, sebelum masuk teflon beri adonan masing-masing 1/2 sdt baking soda, 1 sdt gula, dan 1 sdt air aduk hingga rata.
5. Beri teflon kuning telur, lalu ratakan menggunakan tisu. Tuang adonan ke teflon (gunakan api kecil). Tunggu hingga gelembung keluar 80% lalu tutup sebagian teflon. Jika sudah semua gelembung keluar, tutup teflon tunggu hingga matang atau bagian atasnya kering.
6. Angkat, selagi hangat beri olesan mentega dan beri topping sesuai selera.