5 Tips Hemat saat Belanja Bulanan Buat Anak Kost

 5 Tips Hemat saat Belanja Bulanan Buat Anak Kost

BEGINI.ID - Sebagai anak kost khususnya yang merantau, mengatur keuangan setiap bulannya adalah hal yang paling penting. Mulai dari pengeluaran untuk diri sendiri, tempat tinggal, listrik, tabungan, dan belanja bulanan yang setiap bulannya harus restock untuk hidup sehari-hari.

Penerapan hidup hemat menjadi poin utama menjadi anak kost, terutama untuk belanja bulanan harus pintar dalam memilih barang, perbandingan harga, dan keuntungan yang didapatkan. Nah Ladies, untuk kamu yang anak kost, berikut ada tips hemat saat belanja bulanan yang bisa kamu terapkan, semoga membantu! 

1. Buat Daftar Belanjaan yang Penting

Buat Daftar Belanjaan yang Penting
Buat Daftar Belanjaan yang Penting/Foto : freepik.com

Selain memudahkan kamu ketika berbelanja, dengan membuat daftar belanjaan kamu juga bisa menentukan kira-kira berapa banyak pengeluaran yang harus disiapkan. Buatlah daftar belanjaan barang-barang yang terpenting dan memang stoknya sudah habis, hindari membeli barang yang bukan kebutuhan kamu dan tidak mendesak. 

Jangan lupa setelah kamu menemukan barang yang ada didaftar belanjaan langsung kamu tandai atau coret supaya kamu tidak perlu cross check berkali-kali ketika belanja. 

2. Bandingkan Harga dan Promo yang Ditawarkan

Bandingkan Harga dan Promo yang Ditawarkan
Bandingkan Harga dan Promo yang Ditawarkan/Foto : freepik.com

Berbelanja melalui online di e-commerce atau di supermarket, minimarket harga yang ditawarkan memang memang berbeda-beda walaupun perbandingan harganya tidak terlalu jauh, tapi perbandingan harga diskon bisa kamu perhitungkan kembali dengan daftar belanjaan yang lain. 

Sebagian kamu beli online sebagian kamu beli offline juga bisa supaya total pengeluaran kamu bisa lebih sedikit. Perhatikan juga promo yang diberikan, misalkan pembayaran menggunakan kartu debit atau pembayaran dengan e-commerce tertentu ada cashback atau potongan tambahan bisa kamu pertimbangkan juga ya Ladies


3. Belanja dengan Keranjang Dibandingkan Troli

Belanja dengan Keranjang Dibandingkan Troli
Belanja dengan Keranjang Dibandingkan Troli/Foto : freepik.com

Kalau kamu berbelanja di supermarket biasanya ada dua pilihan, menggunakan keranjang atau menggunakan troli. Nah, sebaiknya kamu pilih untuk berbelanja menggunakan keranjang saja, karena jika keranjang sudah penuh, tidak ada space menaruh barang lainnya di luar daftar belanjaan akan mengurungkan niat kamu berbelanja lagi.

Jika menggunakan troli, kemungkinan kamu bisa membeli barang yang seharusnya tidak kamu beli dan bisa ditunda terlebih dahulu. Jadi, kontrol diri kamu ketika berbelanja dan gunakan keranjang saja untuk menaruh belanjaan. 

4. Pisahkan Keuangan dengan Baik

Pisahkan Keuangan dengan Baik
Pisahkan Keuangan dengan Baik/Foto : freepik.com

Yang terpenting adalah pisahkan keuangan kamu setiap bulannya, untuk bayar kost, tabungan, dana darurat, belanja, atau yang lainnya. Pisahkan sendiri dana untuk belanja bulanan agar kamu mudah untuk mengatur keuangan kamu. Bisa juga dana yang seharusnya dikeluarkan kamu lebihkan sedikit, jika masih tersisa bisa kamu tabung untuk belanja bulan berikutnya. 

Kamu bisa menulis setiap pengeluaran dan pemasukan kamu supaya setiap bulan kamu bisa kontrol keuangan kamu dengan baik dan tidak terlalu boros. 

5. Ambil Uang Tunai Secukupnya

Ambil Uang Tunai Secukupnya
Ambil Uang Tunai Secukupnya/Foto : freepik.com

Walaupun saat ini zaman sudah digital dan semua pembayaran tidak harus menggunakan uang tunai, cukup ambil uang tunai secukupnya saja. Uang tunai berguna kalau kamu berbelanja di warung, makanan di warteg, atau lainnya. Uang tunai yang kamu taruh di dompet harus kamu atur sebaik mungkin dan mencukupi kebutuhan kamu. 

Mengambil uang tunai secukupnya juga meminimalisir kamu kehilangan duit di dompet seperti jatuh, terselip, atau diambil orang lain.  

Lebih baru Lebih lama